Utama, Hadian Satria PERANCANGAN DAN REALISASI SISTEM AKSES PERNIKAHAN DENGAN MENGGUNAKAN KAMERA DAN BARCODE. Jurnal Teknik Elektro: TESLA.

[thumbnail of Tesla Vol. 20 No. 1 (2018) Perancangan Robot Bola.pdf] Text
Tesla Vol. 20 No. 1 (2018) Perancangan Robot Bola.pdf

Download (1MB)

Abstract

Dewasa ini perkembangan teknologi sangatlah pesat, banyak sistem yang berubah dari sistem konvensional menjadi sistem
otomatis. Dengan memanfaatkan teknologi sistem konvensional dapat diubah menjadi sistem yang otomatis. Pada perancangan ini akan
merubah sistem akses pada resepsi pernikahan yaitu pengisian pada buku tamu pada resepsi ini akan dibuat menjadi otomatis. Teknologi
yang dimanfaatkan pada sistem ini adalah barcode dan kamera. Pada sistem ini memanfaatkan website, website ini berisi form pedaftaran,
form kehadiran, form buku tamu dan form edit data. Selain itu, pada perancangan ini digunakan dua modul yaitu modul pendeteksi dan
modul registrasi. Modul registrasi berfungsi sebagai pengganti buku tamu dan modul pendeteksi berfungsi untuk mendeteksi tamu yang
lewat dan memberikan sinyal ke modul registrasi. Selain modul registrasi dan modul pendeteksi akan digunakan sebuah PC (Personal
Computer) yang berfungsi untuk meng-update data foto ke website. Pada website terdapat form tambah data, form buku tamu, form list
undangan dan form reservasi. Website ini berfungsi sebagai media pengolahan data, pengolahan data ini memanfaatkan basis data. Pada
dasarnya setiap tamu mendapatkan sebuah kartu yang berisi username, password untuk masuk ke website dan ID barcode sebagai tanda
pengenal. Setelah melalui pengujian, sistem ini telah berhasil menghapus, menambah dan mengedit data pada basis data. Selain itu, tamu
juga dapat melihat buku tamu, list undangan dan dapat melakukan reservasi. Dengan keberhasilan ini maka sistem akses ini dapat mengisi
buku tamu secara otomatis

Item Type: Article
Subjects: Jurnal
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 31 Aug 2021 09:03
Last Modified: 31 Aug 2021 09:03
URI: https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/32388

Actions (login required)

View Item View Item