Gomargana, Chrysan (2022) Pengaruh Intervensi Bersyukur Terhadap Stres Kerja Pada Perusahaan Start-up Yang Memiliki Iklim Kerja Berbeda. Masters thesis, Universitas Tarumanagara.
|
Text
Abstrak_Chrysan Gomargana.pdf Restricted to Registered users only Download (120kB) |
Abstract
Fenomena terciptanya perusahaan-perusahaan yang dikategorikan sebagai start-up di era revolusi industri 4.0
marak terjadi di berbagai belahan dunia, termasuk di Indonesia. Start-up merujuk pada perusahaan yang belum
lama beroperasi, dirancang untuk menciptakan produk atau jasa baru pada suatu kondisi ketidakpastian yang
ekstrem, serta tuntutan kerja yang tinggi dan hal ini menyebabkan tingkat stres yang lebih tinggi pula pada
karyawannya. PT A dan PT B merupakan salah satu contoh digital tech startup yang bergerak pada bidang
penyedia layanan kesehatan, edukasi, dan pelatihan. Penelitian sebelumnya menemukan bahwa bersyukur
memiliki hubungan dengan meningkatnya keterlibatan kerja, performa kerja, dan berkurangnya stres kerja.
Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektivitas intervensi bersyukur berdasarkan konsep workplace gratitude
untuk menurunkan stres kerja yang dirasakan oleh 104 karyawan yang berasal dari PT. A dan PT. B, dan melihat
apakah akan terdapat perbedaan efektivitas intervensi bersyukur pada kedua organisasi yang memiliki physical
structure sama, namun, iklim organisasi berbeda. Penelitian merupakan penelitian kuasi eksperimental dengan
interrupted time series design with comparison group. Intervensi dilakukan selama 6 minggu, dan hasil penelitian
menunjukkan bahwa intervensi rasa syukur dapat menurunkan tingkat stres kerja pada karyawan PT A dan PT B
secara signifikan walaupun kondisi iklim organisasi keduanya berbeda.
| Item Type: | Thesis (Masters) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Stres kerja, Tuntutan Kerja, Intervensi Rasa Syukur, Iklim Organisasi, Startups |
| Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi |
| Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
| Depositing User: | Admin Fakultas Psikologi |
| Date Deposited: | 14 Nov 2025 01:25 |
| Last Modified: | 14 Nov 2025 01:25 |
| URI: | https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/48222 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
