Tjendra, Virginia (2025) Upaya Pemerintah DKI Jakarta Dalam Pengelolaan Sampah Domestik Masyarakat Jakarta Barat Berdasarkan Peraturan Daerah DKI Jakarta Nomor 4 Tahun 2019 Tentang Pengelolaan Sampah. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.
|
Text
Halaman depan_Virginia Tjendra_205210230.pdf Download (618kB) |
|
|
Text
Bab isi_Virginia Tjendra_205210230.pdf Restricted to Registered users only Download (386kB) |
|
|
Text
Daftrar Pustaka_Virginia Tjendra_205210230.pdf Download (196kB) |
|
|
Text
Lampiran_Virginia Tjendra_205210230.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Pengelolaan sampah domestik merupakan salah satu tantangan besar yang dihadapi oleh Pemerintah DKI Jakarta, khususnya di wilayah Jakarta Barat. Dalam upaya untuk mengatasi permasalahan ini, Pemerintah DKI Jakarta melalui Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Sampah telah menetapkan berbagai langkah strategis yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi pengelolaan sampah domestik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi Peraturan Daerah DKI Jakarta Nomor 4 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Sampah di wilayah Jakarta Barat. Melalui pendekatan hukum normatif, penelitian ini mengkaji peraturan tersebut dan membandingkannya dengan praktik pengelolaan sampah yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peraturan ini telah memberikan kerangka hukum yang komprehensif, namun masih terdapat beberapa kendala dalam pelaksanaannya, seperti rendahnya kesadaran masyarakat, keterbatasan infrastruktur, dan kurangnya koordinasi antar lembaga. Penelitian ini menyimpulkan peningkatan partisipasi masyarakat melalui program bank sampah dan sosialisasi yang intensif, serta penguatan pengawasan dan penegakan hukum oleh pemerintah. Selain itu, perlu dilakukan pengembangan infrastruktur pengelolaan sampah yang lebih memadai untuk mendukung pelaksanaan peraturan tersebut. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi peningkatan efektivitas pengelolaan sampah di Jakarta Barat dan menjadi referensi bagi daerah lain dalam menyusun kebijakan pengelolaan sampah yang lebih baik.
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Additional Information: | Pembimbing: Prof. Dr., Mella Ismelina FR, S.H., M.Hum. |
| Uncontrolled Keywords: | Pengelolaan sampah domestik, Jakarta Barat, Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 2019, Pengurangan sampah. |
| Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum |
| Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
| Depositing User: | FH Perpus |
| Date Deposited: | 03 Jul 2025 08:26 |
| Last Modified: | 03 Jul 2025 08:26 |
| URI: | https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/47605 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
