Dharmawan, Jessica (2025) Kepastian Hukum Mengenai Permohonan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang Terhadap Developer Apartemen Atas Tidak Terpenuhinya Syarat Sebagai Pembuktian Secara Sederhana (Studi Putusan Pengadilan Niaga Jakarta Nomor 97/Pdt.Sus-PKPU/2024/PN Niaga Jakarta Pusat). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.
|
Text
Halaman Depan_Jessica Dharmawan_205210054.pdf Download (2MB) |
|
|
Text
Bab isi_Jessica Dharmawan_205210054.pdf Restricted to Registered users only Download (24MB) |
|
|
Text
Daftar Pustaka_Jessica Dharmawan_205210054.pdf Download (882kB) |
|
|
Text
Lampiran_Jessica Dharmawan_205210054.pdf Restricted to Registered users only Download (7MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kepastian hukum terkait permohonan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) terhadap developer apartemen yang tidak memenuhi syarat sebagai pembuktian secara sederhana. Penelitian ini mengkaji penerapan ketentuan hukum yang berlaku dalam proses PKPU serta bagaimana ketidakmampuan developer dalam memenuhi persyaratan secara sederhana dapat mempengaruhi keputusan pengadilan. Dengan menggunakan pendekatan yuridis normatif, penelitian ini akan mendalami aspek kepastian hukum dalam perlindungan hak kreditor dan debitor, serta tantangan yang dihadapi dalam praktik hukum terkait developer apartemen. Oleh karena itu, penelitian ini mengkaji secara teliti peraturan Undang-Undang Kepailitan dan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang sebagai dasar hukum dalam putusan yang dijadikan objek penelitian. Putusan pengadilan menyatakan bahwa developer apartemen tidak dapat diajukan pailit maupun PKPU dengan dasar SEMA No. 3 Tahun 2023, walaupun dalam Undang-Undang Kepailitan dan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang tidak diatur bahwa developer apartemen tidak dapat diajukan pailit maupun penundaan kewajiban pembayaran utang. Dikarenakan terdapat aturan yang tumpang tindih, maka para pihak yang terlibat merasa tidak mendapatkan keadilan dan kepastian hukum. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan mengenai keselarasan antara teori hukum dan praktik dalam menangani sengketa keuangan di sektor properti, dan juga saran bagi pemerintah untuk dapat menegakkan kepastian hukum bagi kepailitan dan penundaan kewajiban pembayaran utang agar para debitor dan kreditor mendapatkan hak mereka masingmasing.
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Additional Information: | Pembimbing: Dr. Richard C. Adam S.H., LL.M |
| Uncontrolled Keywords: | Kepastian Hukum, Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang, Developer Apartemen, Pembuktian secara Sederhana |
| Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum |
| Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
| Depositing User: | FH Perpus |
| Date Deposited: | 01 Jul 2025 07:47 |
| Last Modified: | 01 Jul 2025 07:47 |
| URI: | https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/47491 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
