Aini, Siti Nur (2024) Pengaruh pengalaman magang dan kecerdasan emosional terhadap kesiapan kerja generasi z di Jabodetabek. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[thumbnail of Siti Nur Aini 115210369 JA.pdf] Text
Siti Nur Aini 115210369 JA.pdf

Download (2MB)

Abstract

Abstract:
Generation Z in Indonesia dominates the workforce and excels in digital skills. However, Generation Z faces challenges related to the perception of companies that view them as less prepared for work, which drives efforts from the government and educational institutions to enhance their work readiness. This study aims to analyze the effect of internship experience and emotional intelligence on the work readiness of Generation Z in Jabodetabek. This research uses a quantitative method with a survey of 150 respondents selected through non-probability sampling using a convenience sampling approach. Data was collected through a questionnaire and analyzed using Structural Equation Modeling (SEM) based on Partial Least Squares (PLS). The results show that both internship experience and emotional intelligence have a positive and significant impact on work readiness. The findings indicate that internship experience has a greater effect on work readiness compared to emotional intelligence, highlighting the importance of strengthening internship programs to prepare Generation Z to meet labor market demands. This research provides benefits for Generation Z in the Jabodetabek area to determine strategies for enhancing work readiness through leveraging internship opportunities and developing emotional intelligence, both of which have proven to significantly help them face intense job competition and improve their chances of being hired by companies.
Keywords: Internship experience, emotional intelligence, work readiness.

Abstrak:
Generasi Z di Indonesia, mendominasi angkatan kerja dan unggul dalam keterampilan digital. Namun, generasi Z menghadapi tantangan berkaitan dengan persepsi perusahaan yang menganggap mereka kurang memiliki kesiapan kerja, sehingga hal ini mendorong upaya pemerintah dan institusi pendidikan untuk meningkatkan kesiapan kerja generasi ini. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengalaman magang dan kecerdasan emosional terhadap kesiapan kerja Generasi Z di Jabodetabek. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan survei terhadap 150 responden yang dipilih melalui nonprobability sampling dengan pendekatan convenience sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) berbasis Partial Least Squares (PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengalaman magang dan kecerdasan emosional memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengalaman magang memberikan efek yang lebih besar terhadap kesiapan kerja dibandingkan kecerdasan emosional, mengindikasikan pentingnya penguatan program magang untuk mempersiapkan generasi Z dalam memenuhi tuntutan pasar kerja. Penelitian ini memberikan manfaat bagi generasi Z di wilayah Jabodetabek untuk menentukan strategi meningkatkan kesiapan kerja melalui pemanfaatan kesempatan magang dan pengembangan kecerdasan emosional, yang keduanya terbukti berpengaruh signifikan dalam membantu mereka menghadapi persaingan kerja yang ketat dan meningkatkan peluang diterima di perusahaan.
Kata Kunci: Pengalaman magang, kecerdasan emosional, kesiapan kerja.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 24 Jun 2025 02:33
Last Modified: 24 Jun 2025 02:33
URI: https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/47330

Actions (login required)

View Item View Item