Ikhramsyah, Daffa (2022) Hubungan Efikasi Diri dengan Prokrastinasi Akademik pada Mahasiswa yang Sedang Mengerjakan Skripsi di Masa Pandemi Covid-19. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[thumbnail of Fulltext - Daffa Ikhramsyah.pdf] Text
Fulltext - Daffa Ikhramsyah.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Pandemi Covid-19 menyebar ke seluruh dunia memberikan dampak yang hebat di semua sektor, tak terkecuali dunia pendidikan. Efikasi diri akademik merupakan bentuk keyakinan seorang individu dengan kemampuan dirinya sendiri dalam menyelesaikan tugas-tugas yang berhubungan dengan akademik. Prokrastinasi akademik dapat dikaitkan dengan tindakan menunda-nunda yang dilakukan terhadap tugas formal yang berkaitan dengan akademik. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk melihat apakah ada hubungan antara efikasi diri akademik dan prokrastinasi akademik pada mahasiswa yang sedang mengerjakan skripsi di masa pandemi Covid-19. Penelitian ini melibatkan partisipan sebanyak 191 orang yang terbagi menjadi 73 orang laki-laki dan 118 orang perempuan. Penelitian ini mengambil data dengan menggunakan teknik purposive sampling dan snowball sampling dan jenis penelitian ini adalah kuantitatif non-experimental yang memiliki sifat korelasional. Uji hipotesis dilakukan dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 25 dengan teknik Nonparametric Correlation Spearman’s Rho yang memperoleh nilai r = 0.247, p = 0.000 < 0.05. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat korelasi positif yang lemah di antara dua variabel yang berarti semakin tinggi tingkat efikasi diri akademik maka akan semakin tinggi pula tingkat prokrastinasi akademik pada mahasiswa yang sedang mengerjakan skripsi di masa pandemi Covid-19.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: efikasi diri akademik, prokrastinasi akademik, mahasiswa
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 07 May 2025 04:45
Last Modified: 07 May 2025 04:45
URI: https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/46642

Actions (login required)

View Item View Item