Kambey, Alannys Zefanya (2024) PERAN BAHASA CINTA DALAM KOMUNIKASI KELUARGA BAGI GENERASI Z UNTUK MEMBANGUN PENYINGKAPAN DIRI. Skripsi thesis, Fakultas Ilmu Komunikasi.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
(A) ALANNYS ZEFANYA KAMBEY/915210145
(B) PERAN BAHASA CINTA DALAM KOMUNIKASI KELUARGA BAGI
GENERASI Z UNTUK MEMBANGUN PENYINGKAPAN DIRI
(C) xvii + 59 hlm, Tahun 2024, gambar 7, Lampiran 4
(D) PUBLIC RELATIONS
Abstrak: Generasi Z menggunakan bahasa cinta untuk
mengekspresikan dan mewujudkan cintanya kepada orang - orang
terkasih dengan harapan dapat menciptakan hubungan yang berkualitas,
terutama hubungan personal dengan orangtua. Penelitian ini bertujuan
untuk menganalisis bagaimana peran bahasa cinta dalam komunikasi antara
orangtua dan anak generasi Z untuk penyingkapan diri (self-disclosure).
Bahasa cinta yang dikemukakan oleh Chapman (2014) mencakup lima
bentuk utama: kata-kata afirmasi, tindakan melayani, menerima hadiah,
waktu berkualitas, dan sentuhan fisik. Penelitian menggunakan pendekatan
kualitatif dengan metode fenomenologi, Pengumpulan data dilakukan
melalui wawancara mendalam terhadap enam informan yang terdiri dari
orang tua dan anak generasi Z. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahasa
cinta berperan penting dalam menciptakan kenyamanan, kepercayaan, dan
keterbukaan antara orang tua dan anak. Penyingkapan diri terjadi karena
rasa nyaman dan kepercayaan yang muncul dari komunikasi yang berjalan
lancar melalui bahasa cinta. Namun, perbedaan generasi antara anak
generasi Z dan orangtua juga menciptakan perbedaan pemahaman antara
orangtua dan anak dapat menghambat proses penyingkapan diri. Penelitian
ini merekomendasikan pentingnya pemahaman orangtua terhadap bahasa
cinta anak guna mempererat hubungan keluarga.
Kata Kunci: Komunikasi interpersonal, Bahasa cinta, Generasi Z, Keluarga,
Penyingkapan diri.
(E) DAFTAR PUSTAKA: 8 (buku), 28 (jurnal)
(F) Dr. Riris Loisa, M.Si
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ilmu Komunikasi |
| Divisions: | Fakultas Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
| Depositing User: | FIKOM Perpus |
| Date Deposited: | 03 Feb 2025 06:36 |
| Last Modified: | 03 Feb 2025 06:36 |
| URI: | https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/45764 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
