Wibawa, Esther (2013) PENGARUH PROFITABILITAS, LEVERAGE, LIKUIDITAS DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN REAL ESTATE DAN KONSTRUKSI YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2010-2012). Masters thesis, UNIVERSITAS TARUMANAGARA.

[thumbnail of Esther Wibawa 127111004 JA.pdf.pdf]
Preview
Text
Esther Wibawa 127111004 JA.pdf.pdf

Download (151kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan bukti empiris mengenai
pengaruh profitabilitas, leverage, likuiditas dan ukuran perusahaan terhadap
pengungkapan Corporate Social Responsibility (studi empiris pada
perusahaan real estate dan konstruksi yang terdaftar di BEI tahun 2010-2012)
baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan sampel
sebanyak 96 data dan metode analisis yang digunakan adalah metode analisis
deskriptif. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan SPSS 20.0.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa profitabilitas dan leverage tidak
berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan Corporate Social
Responsibility sedangkan likuiditas dan ukuran perusahaan berpengaruh
signifikan terhadap pengungkapan Corporate Social Responsibility.
Profitabilitas, leverage, likuiditas dan ukuran perusahaan secara bersamasama

berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan Corporate Social
Responsibility. Untuk penelitian selanjutnya saran yang dapat diberikan
adalah sebaiknya memperbanyak variabel penelitian dan sampel penelitian
dengan cara memperpanjang periode penelitian, memperbanyak sampel
perusahaan, yaitu dengan menggunakan sampel perusahaan dari berbagai
jenis industri yang berbeda sehingga dapat memberikan gambaran keadaan
perusahaan secara keseluruhan di Indonesia dalam mengungkapkan kegiatan
CSRnya.
Kata kunci : Pengungkapan Corporate Social Responsibility, profitabilitas,
leverage, likuiditas, ukuran perusahaan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Tesis
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Pascasarjana
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 03 May 2023 07:25
Last Modified: 03 May 2023 07:25
URI: https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/39577

Actions (login required)

View Item View Item