Octavia, Shinta (2022) PERSEPSI GEN Z TERHADAP STATEMENT “KERJA SESUAI PASSION” DALAM MENENTUKAN PROFESI. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
(A) SHINTA OCTAVIA/915190215
(B) PERSEPSI GEN Z TERHADAP STATEMENT “KERJA SESUAI PASSION”
DALAM MENENTUKAN PROFESI
(C) Xv +64hlm, Tahun 2022, tabel 19, gambar 3, Lampiran 2
(D) PUBLIC RELATIONS
Abstrak: Penelitian ini dilakukan untuk melihat persepsi Generasi Z (Gen Z)
terhadap statement “Kerja Sesuai Passion” yang ramai dibicarakan di media
sosial. Dilansir dari katadata.id, Gen Z merupakan pengguna internet terbanyak
di Indonesia yaitu hampr 40 juta jiwa. Media sosial dapat diakses oleh beragam
kalangan masyarakat, salah satunya remaja atau Gen Z . Dengan adanya media
sosial juga, informasi dapat berkembang dengan pesat, sehingga hal tersebut
dapat menciptakan persepsi yang berbeda di setiap orang. Adapun tujuan dari
dilakukannya penelitian ini adalah ntuk mengetahui persepsi Gen Z terhadap
statement “Kerja Sesuai Passion” serta sebagai acuan ketika Gen Z menentukan
profesi. Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif dengan teknik pengolahan
data statistic deskriptif untuk mencari nilai rata-rata dari persepsi Gen Z.
Teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling (SRS)
dengan jumlah responden sebanyak 130 orang. Hasil dari penelitian ini
diketahui bahwa hasil hitung rata-rata tertinggi yaitu ada pada pernyataan “Saya
menginkan pekerjaan yang sesuai dengan passion saya” dan hasil hitung ratarata terendah dengan pernyataan “Statement ‘Kerja Sesuai Passion’ merupakan
tekanan bagi saya”. Dapat disimpulkan bahwa hasil persepsi Gen Z
menunjukkan bahwa mayoritas Gen Z menginginkan untuk dapat bekerja sesuai
dengan passion nya.
Kata Kunci: Persepsi, Gen Z, Statement “Kerja Sesuai Passion”

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ilmu Komunikasi
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: FIKOM Perpus
Date Deposited: 02 Sep 2024 02:29
Last Modified: 02 Sep 2024 02:29
URI: https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/38812

Actions (login required)

View Item View Item