Cindy, Jane (2022) Gambaran motivasi pada pianis musik klasik guna mencapai aktualisasi diri. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[thumbnail of Text.pdf]
Preview
Text
Text.pdf

Download (97kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui gambaran motivasi pada pianis musik
klasik guna mencapai aktualisasi diri. Motivasi adalah semua proses yang
memberi inisiatif, arah, dan pertahanan terhadap terjadinya suatu tingkah laku.
Pianis musik klasik adalah orang yang ahli dalam bermain piano khususnya
dalam bidang musik klasik. Aktualisasi diri adalah memanfaatkan kemampuan
dan talenta yang dimiliki secara maksimal di area manapun yang dipilih oleh
masing-masing individu. Pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan
metode wawancara, yaitu in depth interview terhadap empat orang pianis musik
klasik di Indonesia. Waktu pengambilan data dimulai dari 30 November 2011
sampai dengan 20 Maret 2012. Berdasarkan wawancara dengan keempat
subyek, diperoleh hasil bahwa motivasi internal subyek dipengaruhi oleh
autonomi, kompetensi, dan keterkaitan. Motivasi eksternal subyek berasal dari
dukungan orang tua, guru piano, dan teman-teman. Selain itu, keempat subyek
memenuhi tiga kriteria pribadi yang mengaktualisasikan diri, yaitu bebas dari
psikopatologi, bergerak maju melewati hierarki kebutuhan, dan menggunakan
serta mengeksploitasi sepenuhnya talenta, kapasitas, dan potensi diri.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Monty P. Satiadarma, MS/AT, MCP/MFCC, DCH, PSi
Uncontrolled Keywords: Motivasi, Pianis musik klasik, Aktualisasi diri
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 06 Jul 2022 04:23
Last Modified: 06 Jul 2022 04:23
URI: https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/36762

Actions (login required)

View Item View Item