Rosalina, Betharia (2022) Hubungan antara Persepsi Siswa pada Perilaku Interpersonal Guru dengan Self Efficacy Siswa dalam Matematika. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[thumbnail of Text.pdf]
Preview
Text
Text.pdf

Download (256kB) | Preview

Abstract

Banyaknya keluhan dan fenomena pada Ujian Nasional Matematika
menandakan kurangnya keyakinan siswa dalam menghadapinya. Keyakinan
yang dibutuhkan untuk menghadapi suatu tugas tertentu dikenal dengan nama
self efficacy (Bandura, 1997). Terdapat banyak sumber yang dapat
mempengaruhi self efficacy seseorang, yaitu sumber internal dan eksternal.
Untuk memiliki self efficacy yang tinggi dalam menghadapi Ujian Nasional,
khususnya Matematika, sejalan dengan teori Bandura (1997), yang dibutuhkan
siswa bukan hanya keyakinan yang berasal dari kemampuan atau pengalaman
mereka (internal), tetapi juga berasal dari kehadiran dan peranan yang diterima
melalui guru Matematika, orangtua, teman, dan lain-lain (eksternal). Penelitian ini
bertujuan untuk mengkaji apakah terdapat hubungan antara persepsi siswa
terhadap perilaku interpersonal guru dengan self efficacy mereka dalam
menghadapi Ujian Nasional Matematika. Penelitian menggunakan metode
kuantitatif, melibatkan 109 siswa kelas IX dari SMP Y yang berlokasi di Jakarta
Barat. Dengan menggunakan uji korelasional, ditemukan bahwa terdapat
hubungan antara self efficacy siswa dalam Matematika dengan persepsi siswa
terhadap perilaku interpersonal guru dalam kelompok perilaku proximity
(cooperation-opposition), tetapi tidak ditemukan adanya hubungan dengan
persepsi siswa terhadap perilaku interpersonal guru pada kelompok perilaku
influence (dominance-submission).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Sri Tiatri, Ph.D., M.Si., Psi
Uncontrolled Keywords: Persepsi, Perilaku Interpersonal Guru, Self Efficacy, Matematika
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 05 Jul 2022 03:27
Last Modified: 05 Jul 2022 03:27
URI: https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/36743

Actions (login required)

View Item View Item