Luhur, Deverinto (2022) Hubungan Antara Perilaku Prososial dan Kepuasan Hidup Pada Relawan. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.
Preview |
Text
Text (1).pdf Download (183kB) | Preview |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini untuk menguji hubungan antara perilaku prososial dan
kepuasan hidup pada relawan. Perilaku prososial didefinisikan sebagai tindakan
sukarela yang dimaksudkan untuk membantu atau bermanfaat bagi individu atau
sekolompok individu. Adapun tujuan dari perilaku prososial untuk
menguntungkan pihak atau orang lain, namun penelitian lain menunjukkan
bahwa menolong juga memberi manfaat bagi penolong, salah satunya adalah
kepuasan hidup. Kepuasan hidup merupakan evaluasi positif mengenai kualitas
hidup secara keseluruhan oleh individu. Penelitian ini melibatkan 145 relawan
laki-laki dan perempuan, berusia 15-74 tahun, dan terdaftar sebagai anggota
minimal 1 tahun pada Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia. Pengumpulan data
menggunakan kuesioner dengan menggunakan teknik convenience sampling.
Hasil analisis data menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara
perilaku prososial dan kepuasan hidup pada relawan (r = 0.24; p = 0,01 < 0.05),
semakin tinggi perilaku prososial relawan, semakin tinggi juga kepuasan
hidupnya. Sebaliknya, semakin rendah perilaku prososial relawan, semakin
rendah juga kepuasan hidupnya.
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Additional Information: | Dr. Fransisca Iriani R. Dewi, M.Si. |
| Uncontrolled Keywords: | Perilaku Prososial dan Kepuasan hidup. |
| Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi |
| Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
| Depositing User: | Admin Fakultas Psikologi |
| Date Deposited: | 14 Jun 2022 05:16 |
| Last Modified: | 14 Jun 2022 05:16 |
| URI: | https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/36090 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
