Wijaya, Raden Mutiara Puspa (2022) PENGUJIAN VALIDITAS KRITERIA: KUISIONER LIMA ASPEK MINDFULNESS TARUMANAGARA (PADA PRAKTISI MEDITASI). Masters thesis, Universitas Tarumanagara.
Preview |
Text
File 3.Fulltext (2)-1-16.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian dilakukan untuk menguji validitas kriteria pada Tarumanagara Five
Facet Mindfulness Questionnaire yaitu dengan mengetahui (1) gambaran
Tarumanagara Five Facet Mindfulness Questionnaire hasil adaptasi terhadap
Five Facet Mindfulness Questionnaire (FFMQ) yang telah dikembangkan oleh
Baer et al. (2006). Selanjutnya, (2) mengetahui homogenity evidence dari
Tarumanagara Five Facet Mindfulness Questionnaire berdasarkan kriteria
goodness of fit yang terpenuhi, dan (3) menguji validitas kriteria dari
Tarumanagara Five Facet Mindfulness Questionnaire dengan kecemasan dan
depresi sebagai kriteria. Variabel kecemasan diukur dengan menggunakan Beck
Anxiety Inventory (BAI) dalam terjemahan bahasa Indonesia sementara variabel
depresi diukur dengan menggunakan Beck Depression Inventory–II (BDI-II) versi
Indonesia. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive pada individu
berusia >18 tahun, memahami konsep meditasi dan rutin melakukan meditasi
baik yang ditunjukkan dengan menjadi anggota aktif komunitas meditasi.
Penelitian dilakukan terhadap 250 partisipan dengan analisis data menggukan
Structural Equation Model (SEM). Temuan penelitian membuktikan model
pengukuran dinyatakan good fit (х
2
= 37.46, df = 23, p= 0.059) dengan NFI =
0.98, CFI = 0.99,GFI = 0.94 dan RMSEA = 0.067. Hasil uji validitas kriteria
dengan kecemasan sebagai kriteria diukur dengan BAI menunjukkan peran yang
negatif dan sigifikan (t = - 5.32 > -1.96). Begitu juga, dengan hasil uji validitas kriteria dengan depresi sebagai kriteria diukur dengan BDI-II menunjukkan peran
yang negatif dan sigifikan (t = -6.77 > -1.96). Secara umum, Tarumanagara Five
Facet Mindfulness Questionnaire (TFFMQ) memiliki validitas kriteria yang baik
dan direkomendasikan sebagai alat screening untuk memprediksi kecemasan
maupun depresi serta menjadi rujukan dalam rancangan penanganan psikologis.
| Item Type: | Thesis (Masters) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Five facet mindfulness questionnaire, praktisi meditasi, kecemasan, depresi |
| Subjects: | Tesis Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi |
| Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
| Depositing User: | Admin Fakultas Psikologi |
| Date Deposited: | 18 May 2022 07:54 |
| Last Modified: | 18 May 2022 07:54 |
| URI: | https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/35327 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
