RIJAKO, NICHOLAS (2022) PEMANFAATAN MEDIA SOSIAL UNTUK MEMBANGUN BRAND IMAGE UNIVERSITAS SWASTA (STUDI PADA HUMAS UNIVERSITAS TARUMANAGARA). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.
Full text not available from this repository.Abstract
Abstrak: Terdapat beberapa faktor yang menjadi preferensi calon mahasiswa
dalam memilih universitas salah satunya adalah brand image Universitas.
Untuk membangun brand image di masa sekarang pun diperlukan pemanfaatan
media sosial (medsos) yang saat ini memiliki jumlah pengguna yang tinggi.
Berbagai platform medsos pun dapat digunakan saat ini diantaranya Instagram,
Facebook, Twitter, Youtube dan TikTok. Oleh karenanya, penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui bagaimana cara Universitas Tarumanagara (Untar)
sebagai Universitas Swasta membangun citra merek melalui medsos dalam
upaya menjadi semakin unggul dari universitas-universitas lainnya. Penelitian
deskriptif kualitatif ini membahas baik teori maupun praktik dari Untar
mengenai komunikasi digital, humas, media sosial, dan juga brand image. Data
yang didapat merupakan data hasil observasi peneliti sejak tahun 2020
dilengkapi dengan wawancara kepada narasumber yang terlibat langsung dalam
pengelolaan media sosial Untar. Penelitian menunjukan hasil bahwa Untar
berhasil memanfaatkan media sosial untuk menyampaikan brand image dari
Untar dengan baik ke audiens yang luas melalui strategi optimasi media sosial
dan penjagaan mutu secara konsisten. Hasil dari penelitian ini dapat digunakan
menjadi rujukan serta inspirasi bagi rekan-rekan akademik maupun praktisi
yang ingin meneliti atau berprofesi di bidang media sosial.
Kata Kunci: Brand Image, Media Sosial, Universitas Swasta.
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ilmu Komunikasi |
| Divisions: | Fakultas Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
| Depositing User: | FIKOM Perpus |
| Date Deposited: | 07 Apr 2022 04:13 |
| Last Modified: | 07 Apr 2022 04:13 |
| URI: | https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/34782 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
