Calvinus, Yohanes (2019) ELECTRONIC PROPERTIES MODELLING UNTUK BOTOL AIR MINUM KEMASAN. Jurnal Muara Sains, Teknologi, Kedokteran, dan Ilmu Kesehatan, 3 (1). pp. 21-28.
|
Text
Artikel-1690-12853-1-PB.pdf Download (600kB) |
Abstract
Air minum kemasan telah menjadi kebutuhan untuk manusia. Banyak orang beranggapan bahwa air minum dalam
kemasan menjadi sebuah jaminan kualitas kesehatan. Padahal tidak sedikit beberapa orang beranggapan juga
berdasarkan ukuran Standar Nasional Indonesia dan BPOM yang tercantum pada kemasannya membuat orang
meragukan kualitas dan kesehatannya. Berdasarkan informasi yang didapatkan dari media online cnn Indonesia pada
hari kamis tanggal 27 Juli 2017, ada 3 syarat yang menjadikan standard air minum berkualitas. 3 syarat tersebut
adalah syarat fisik, syarat mikrobiologi, dan syarat kimia. Belum ada termasuk dalam standard air minum kemasan
tersebut memiliki syarat secara elektronis. Untuk membangun suatu standard air minum kemasan dengan syarat
elektronis maka dibutuhkan suatu pemodelan dalam bentuk rangkaian elektronik yang menggambarkan suatu nilai
pengganti yang mewakili ketiga standard air minum yang berkualitas. Melakukan pemodelan dalam bentuk
rangkaian listrik terdiri dari ketiga komponen elektronika yaitu resistansi, induktansi dan kapasitansi. Bentuk
rangkaian model yang dikemukakan yaitu rangkaian RC yang dihubungkan seri dan L yang terhubung seri meskipun
keluaran dari rangkaian ada pada sifat induktansi nya. Diharapkan dari pemodelan ini dapat menjadi suatu nilai
ukuran atau standard nilai baru dalam menentukan kadar air minum yang lebih berkualitas. Dari nilai standard ukur
elektronis ini tentunya akan sangat membantu menciptakan alat ukur elektronik yang lebih baik agar alat ukur ini
dapat dipergunakan menjadi standard air minum berkualitas yang bisa dimiliki setiap manusia yang ingin meminum
air minum kemasan.
| Item Type: | Article |
|---|---|
| Subjects: | Jurnal Penelitian Penelitian > Fakultas Teknik |
| Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Elektro |
| Depositing User: | Puskom untar untar |
| Date Deposited: | 30 Aug 2021 06:18 |
| Last Modified: | 30 Aug 2021 06:18 |
| URI: | https://repotest.untar.ac.id/id/eprint/32333 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
